Kamis, 05 April 2012

Cara Membuat Flashdisk Kebal Virus

Halo sobat blogger, apa kabar? kali ini saya aka mengshare tentang cara membuat flashdisk kebal virus...

Berikut trik nya :

1. Buat sebuah folder dalam flashdisk dengan nama "autorun.inf" (tanpa tanda kutip).



2. Buat sebuah dokumen notepad di dalamnya. Caranya klik kanan di sembarang tempat di dalam folder, pilih New > Text Document . Save dengan nama apa saja.

3. Setelah itu, buka program Character Map. Caranya klik Start > All Programs > Accessories > System Tools > Character Map , atau dengan cara klik Start > Run dan ketikkan "charmap".

4. Lalu pilih font yang namanya ada kata "unicode" , seperi arial unicode. Scroll kebawah sampai ada karakter-karakter aneh (apapun itu, yang penting aneh).

5. Pilih beberapa karakter. Karakternya terserah mau apa saja, yang penting anda sendiri tidak tahu karakter apa itu. Jumlahnya terserah anda.

6. Setelah dipilih, klik Copy.

7. Klik kanan dokumen notepad yang anda buat pada langkah kedua, rename, dan tekan Ctrl + V . Nama file berubah dengan karakter-karakter aneh yang telah anda pilih. Jika yang keluar malah gambar kotak kotak, nggk masalah kok.

8. Ubah atribut file menjadi super hidden. Caranya buka Command Prompt dengan cara klik Start > Run , dan ketikkan "cmd". ketikkan drive anda, misal F: atau G: , lalu ketik "attrib +s +h autorun.inf".


Ini penjelasannya. Windows kan tidak mau menerima file yang mempunyai nama yang sama. Karena nama autorun.inf sudah ada di FD anda, jadi virus tidak bisa lagi memakai nama itu. Lalu bagaimana jika file itu dihapus oleh virus? Itulah gunanya teks notepad dengan nama aneh yang anda buat tadi. Teks ini dianggap virus sebagai karakternya Windows, padahal itu hanya unicode biasa. Dan rata-rata virus belum mendukung karakter unicode. Jadi kesannya kita telah membohongi virus. :D


Selamat Mencoba :) (mohon maaf karena tidak disertai gambar, tapi sudah cukup jelas kok...)

2 komentar:

  1. Nice Post dan Jangan lupa kunjungi Blog saya
    http://persewaanlaptopsurabaya.blogspot.com/

    BalasHapus